Jagariau – DURI – Ketenangan warga Kota Duri kembali terusik dengan keganasan Sijago merah yang beraksi jelang subuh. Bekas bangunan Hotel Malahayati yang kini berubah menjadi kos kosan dengan nama AK47 di Jalan Jendela Sudirman, RT 03, RW 21 hangus dilalap api sekira pukul 03.55 WIB, Kamis (20/6/24).
Kejadian itu sontak mengundang perhatian ratusan masyarakat dikarenakan lokasinya dipinggir jalan dan tak jauh dari Kantor orang nomor satu di Kecamatan Mandau.
Meski tak ada korban jiwa, namun kerugian materil ditaksir mencapai puluhan juta rupiah dengan hangusnya 9 petak bangunan kamar. 4 diantaranya dalam keadaan kosong.
Komandan Pleton (Danton) Pemadam Kebakaran (Damkar) Kecamatan Mandau, Jefrianto saat dikonfirmasi membenarkan musibah tersebut. Menurutnya, penyebab kebakaran untuk sementara waktu diduga berasal dari korsleting listrik atau arus pendek.

Dalam musibah itu, sedikitnya 3 Unit mobil Damkar yang berasal dari Kecamatan Mandau, Bathin Solapan dan Pinggir dikerahkan guna menjinakkan api.
“Kami masih melakukan pendinginan. Api sendiri berhasil dijinakkan selama satu setengah jam kedepan,”terangnya.
Hingga berita ini diturunkan, Polisi masih tampak bersiaga di Tempat Kejadian Perkara sembari memasang garis guna menghindari hal hal yang tidak diinginkan.(Hen)